Aug 24, 2019

Apa bedanya Domain dengan Hosting ? Simple kok !

Sumber Gambar : TeleGeography Blog

Assalaamu’alaikum

Guys, tahu tidak apa bedanya domain dengan hosting ?
Mungkin akan dipelajari di jurusan TI ya, tapi sebenarnya kalau ingin buat toko online atau web gitu ya harus ngerti ini lho ...

Ok, langsung ke intinya saja ya ~

Bagaikan aku dengan si dia

Lebih baik hanya menjadi teman
Bagaikan rumah dan alamatnya
Seperti itulah fungsi hosting dan domain

Maaf pantunnya agak aneh wkwk

Maksud dari pantun itu apa ya ?
Jadi gini,
Hosting adalah tempat menyimpan data seperti data web yang diakses secara online di internet
Domain adalah alamat web. Hahaa, domain adalah alamat dari web tersebut.

Bisa dilihat selengkapnya di internet. Banyak kok, kalimatnya saja hampir sama. Di sini, saya hanya akan mempermudah pemahaman tentang domain dan hosting serta apa sih bedanya ? Di atas sudah dijelaskan.

Contoh nih, supaya makin mengerti,

Hosting :
  • Semisal, Rumah sebesar 200m2 yang berkeramik, dll
  • Contoh, Hosting sebesar 100GB dengan SSD yang berkualitas baik, dll


Domain :
  • Semisal, Desa gugle, Kec. Gogle, Kab. Gugel, Google
  • Contoh, google.com


Sudah tahu kan perbedaannya ?

Ini nih ada tambahan :
  • SSL adalah sistem keamanan untuk melindungi transaksi online di web yang datanya akan dienkripsi.
  • SSL merupakan kepanjangan dari Secure Socket Layer.
  • Ciri-ciri web yang sudah menggunakan SSL adalah adanya kata HTTPS di domain web dan sudah ada simbol gembok di sebelah domain web. Yang artinya, web tersebut sudah mempunyai sertifikat SSL.
  • Bagaimana dengan HTTP ? Apakah sama dengan HTTPS ? Tidak. Jika ada web yang masih menggunakan HTTP maka web tersebut belum membeli SSL. Hei, masamu SSL gratis ? Tidak semurah itu Ferguso.


Saya mencari tahu tentang Domain, Hosting, dan SSL itu dari ketika saya mau membelinya. Buat apa ? Gatau :v ...
Dan, ketika saya mau memesan, saya melihat oh bukan hanya hosting dan domain saja yang bayar tapi SSL juga. Tapi ada juga yang menyediakan hosting dan bonus domain, dan ini yang enak wkwk...

Baiklah, cukup itu dulu Guys. Jika ada kesalahan maka saya mohon maaf. Terima kasih telah membaca artikel ini semoga bermanfaat, Ok Jalga eh Annyeong :)

Wassalaamu’alaikum...
Previous Post
Next Post

0 komentar: