Nov 15, 2018

Simbol Musik, Notasi Angka, Notasi Balok, Tanda Diam, Garis Paranada | Notasi Musik

Notasi Musik

Assalaamu'alaikum...


Selamat pagi,

Sepi yaa ?
Alhamdulillah, sekarang aku agak merasa lega
Karena aku merasa orang yang beruntung

Google Adsense menerimaku, AAAAAAAAA !!!!!!!! :3
Makanya aku bangkit kembali, hehee :v

Ok,

Aku gunakan blog ini sebagai tempat untuk mengulang kembali materi pelajaran yang sudah aku dapatkan di sekolahan
Ntah itu apa saja, yang penting tentang tips atau cara, materi, dan lain sebagainya.

Disini saya membahas tentang notasi musik, simbol musik

Saya hanya meringkas menjadi sangat sedikit
Ini pun dari catatan buku
Ok lanjut ...

Simbol Musik = Notasi


Notasi adalah sebuah ilmu pencatatan musik dengan angka ataupun balok.


Notasi musik ada 2, yaitu notasi angka dan notasi balok.

Notasi Angka adalah notasi musik yang menggunakan angka-angka sebagai simbol dari notnya.
Notasi Angka
Notasi Angka

Sedangkan, notasi balok a
dalah notasi musik yang menggunakan simbol-simbol balok not.


Notasi Balok
Notasi Balok

Untuk not penuh bernilai 4 ketuk, berarti yaa 4 ketuk gitu, tuk ... tuk ... tuk ... tuk ...

Untuk not 1/2 bernilai 2 ketuk, berarti yaa 2 ketuk, tuk ... tuk ...
Untuk not 1/4 bernilai 1 ketuk, berarti yaa 1 ketuk, tuk ...
Untuk not 1/8 bernilai 1/2 ketuk, berarti yaa 1/2 ketuk. Misalkan ada 2 not 1/8 yg bernilai 1/2 ketuk, berarti cara memainkannya 2 ketukan cepat dalam 1 ketuk, tuk tuk.
Untuk not 1/16 bernilai 1/4 ketuk, berarti yaa 1/4 ketuk. Misalkan ada 4 not 1/16 yg bernilai 1/4 ketuk, berarti cara memainkannya 4 ketukan cepat dalam 1 ketuk, tuktuktuktuk.

Kalau masih bingung dengan kata 1 ketuk, maka sebenarnya 1 ketuk = 1 detik.
Tanda diam adalah tanda yang digunakan untuk memberi waktu jeda atau diam. Jadi, misalnya vokal manusia sedang bernyanyi dan jika diberi tanda diam, maka manusia itu akan diam sejenak.
Tanda Diam
Tanda Diam
Tanda diam pun juga sama dengan notasi balok.
Jika dalam notasi balok untuk not 1 bernilai 4 ketuk tetap ada suara musik selama 4 ketuk/detik,
Maka tanda diam pun juga sama, yaitu akan diam sejenak selama 4 ketuk/detik. Begitupun seterusnya.

Garis Paranada adalah 5 buah garis yang sejajar dan sama jaraknya yang digunakan untuk menuliskan not.
Garis Paranada
Garis Paranada

Mungkin itu saja dari saya.
Jujur saja, sebenarnya saya sangat senang dengan materi pelajaran ini karena ilmu ini sangat unik
Saya dijelaskan oleh guru saya yaitu guru seni musik. Dia menjelaskan teori tentang notasi musik dengan detail, sepertinya. Tapi, aku sebagian paham dengan yang dijelaskan olehnya. Memang, dia adalah guru yang cerdas dalam seni musik. Gitar, piano, drum pun bisa dia mainkan, bahkan tanpa melihat tangannya yang sedang main musik tersebut !
WoW bukan ?

Bersyukur juga bisa diajar guru yang seperti itu, hehee :3 ...

Saya berterima kasih kepada para pembaca karena sudah membaca artikel saya ini
Maaf bila ada kesalahan yee ~~~
Sampai jumpa lagi :D

Wassalaamu'alaikum...

Previous Post
Next Post

0 komentar: